LATIHAN MANDIRI
METODE
PENGEMBANGAN SOSIAL EMOSIONAL
(PGTK2103)
PETUNJUK:
UNTUK SOAL NOMOR 1 SAMPAI
DENGAN 53. PILIHLAH SATU JAWABAN
YANG PALING TEPAT!
1. Goleman
menjelaskan bahwa emosi merupakan ....
A. perasaan senang tidak senang
B. perasaan baik atau buruk
C. perasaan atau pikiran-pikiran
khas
D. suasana yang kompleks
2. Proses
terjadinya emosi menurut Lewis dan Rosenblum mengikuti tahap-tahap sebagai
berikut, kecuali ....
A. reflektor
B. elicitors
C. receptors
D. state
3. Yang bukan termasuk
fungsi emosi pada perkembangan anak adalah ....
A. bentuk komunikasi untuk
menyatakan perasaan pada orang lain
B. mempengaruhi penyesuaian diri
anak
C. melatih motorik halus
D. menjadi impulsif
4. Dita anak kelas
TK B, dalam kelompok bermainnya sedang memperebutkan bola tetapi gagal. Dengan
wajah berkerut dia meninggalkan permainan. Sikap yang ditunjukkan Dita adalah
emosi yang mengekspresikan rasa ....
A. marah
B. sedih
C. takut
D. masa bodoh
5. Sikap mencari
kemandirian lebih banyak merupakan LATIHAN perkembangan sosial-emosional anak
pada usia ....
A. 3 tahun 6 bulan
B. 4 tahun 6 bulan
C. 5 tahun 4 bulan
D. 5 tahun 6 bulan
6. Secara potensial manusia
dilahirkan sebagai makhluk sosial, hal tersebut pendapat dari ....
A. Plato
B. Hurlock
C. Lorce
D. Syamsudin
7. Dalam perkembangan sosial, ada anak yang
dapat bersikap sesuai dengan harapan masyarakat. Namun ada pula anak yang tidak
dapat bergaul dengan lingkungan sekitar walaupun anak tersebut mengetahui apa
yang seharusnya ia lakukan. Pendapat ini dikemukakan oleh ...
A. Goleman
B. Plato
C. Hurlock
D. Muhibin
8. Kecenderungan seseorang anak untuk menarik
diri dari lingkungan sosialnya, adalah merupakan sikap ....
A. introvert
B. ekstrovert
C. optimis
D. pesimis
9. Ketika anak
bermain bersama orang lain, ia harus dapat megerti dan dimengerti oleh
teman-temannya. Kegiatan yang dilakukan anak tersebut merupakan pengembangan
kecakapan sosial anak untuk belajar ....
A. berorganisasi
B. berkomunikasi
C. memberi empati
D. berkompromi
10. Permainan yang
melibatkan beberapa orang anak, belum terorganisasi, bermain sendiri-sendiri
namun tidak saling mengganggu merupakan tingkatan dalam bermain ....
A. soliter
B. paralel
C. kooperatif
D. asosiatif
11. Reaksi emosi setiap orang akan berbeda dalam
menghadapi suatu peristiwa yang sama. Hal tersebut merupakan ciri reaksi emosi
yang ....
A. bersifat individual
B. mudah berubah dari satu kondisi ke kondisi
lainnya
C. anak sangat kuat
D. sering kali muncul pada setiap peristiwa
dengan cara yang diinginkannya
12. Reaksi normal terhadap hilangnya kasih
sayang, baik kehilangan secara nyata terjadi maupun yang hanya sekedar dugaan,
yang dimunculkan dengan rasa kesal, benci dan marah, merupakan bentuk emosi
....
A. takut
B. cemburu
C. iri hati
D. gembira
13. Karena mainannya diambil temannya sehingga
Doni memukul dan lari meninggalkan tempat bermain. Tindakan Doni tersebut
merupakan reaksi emosi ....
A. sedih
B. takut
C. marah
D. cemburu
14. Marah impulsif adalah marah yang ditujukan
langsung pada orang lain, binatang atau objek, bisa dalam bentuk reaksi fisik
atau verbal. Sedang marah terhambat adalah marah yang ....
A. ditahan
B. tak terkendali
C. secara fisik tidak nyaman
D. karena cemas
15. Perasaan takut terhadap sesuatu yang tidak
jelas namun dirasakan oleh anak dan bersifat subjektif disebut ....
A. shyness
B. embarasssment
C. khawatir
D. anxiety
16. Sikap anak yang menunjukkan adanya dorongan
untuk melakukan penyesuaian sosial secara baik dengan lingkungannya, merupakan
....
A. hasrat kerja sama
B. simpati
C. hasrat akan penerimaan sosial
D. kemurahan hati
17. Pernyataan berikut ini merupakan tahapan
dalam penerimaan oleh kelompok teman sebaya, kecuali ....
A. A reward cost stage
B. A normative stage
C. An emphatic stage
D. A punishment stage
18. Untuk mengenali gejala emosi dan perilaku
sosial anak dalam beraktivitas dapat dilakukan melalui ....
A. wawancara
B. pengamatan
C. angket
D. metode proyek
19. Suasana yang diperlukan oleh orang tua dan
guru untuk menjaga perilaku sosial emosional anak agar tidak mengalami hambatan
dalam perkembangannya, kecuali ....
A. menyenangkan
B. menegangkan
C. menyenangkan
D. nyaman
20. Perubahan emosi yang dialami seorang anak
dapat berpengaruh terhadap penampilan fisik anak. Jika seorang anak berdiri
bulu romanya, itu suatu tanda bahwa anak tersebut sedang merasakan ....
A. marah
B. tegang
C. takut
D. kecewa
21. Dina dapat menyelesaikan LATIHAN menyanyikan
lagu Ibu Kartini dengan lancar, sehingga penonton merasa puas. Keberhasilan
Dina tersebut karena ia sangat percaya diri hingga dapat tampil maksimal.
Dengan kata lain, keberhasilan Dina disebabkan oleh faktor ....
A. mental anak
B. kepuasan diri
C. lingkungan
D. orang tua dan guru
22. Efek yang dapat terjadi pada anak karena
tidak mendapatkan pengalaman emosi, kecuali ....
A. keterlambatan pertumbuhan
B. menjadi frustasi
C. cepat putus asa
D. timbulnya kedamaian
23. Berikut ini adalah kemampuan-kemampuan
sederhana yang selayaknya dimiliki oleh orang tua/guru agar dapat mengenali
berbagai perilaku sosial anak, kecuali ....
A. mampu mendekati anak dalam keadaan
bagaimanapun
B. dapat mengenali berbagai karakter dan emosi
anak
C. memiliki keterampilan untuk memprediksi
perbuatan yang akan dilakukan anak
D. dapat berlaku subjektif terhadap perilaku anak
24. Gejala-gejala yang dapat menjelaskan bahwa
Dina tidak diterima oleh teman-teman sepermainannya, kecuali ....
A. berdiri saja tidak ikut bermain
B. acuh tak acuh dengan teman-teman
C. terlihat akrab bercanda
D. agak malu-malu
25. Dani mempunyai kebiasaan mengganggu
teman-temannya setiap kali belajar. Agar tidak mengganggu, guru memberikan LATIHAN.
Kegiatan guru tersebut bertujuan untuk menyalurkan energi ....
A. motoriknya
B. emosinya
C. sosialnya
D. fisik
26. Sifat-sifat yang mungkin dapat muncul pada
anak yang tidak mendapatkan rasa aman dari lingkungan keluarga, kecuali
....
A. mudah marah
B. cepat menangis
C. pemberani
D. egois
27. Karena sifatnya yang sering mengganggu dan
mengejek teman lain, maka dia tidak diterima oleh teman-teman sekolahnya.
Gangguan dalam bersosialisasi anak tersebut disebabkan oleh ....
A. daya suai kurang
B. tingkah laku agresif
C. perilaku berkuasa
D. anak manja
28. Berbagai cara dapat dilakukan guru dan orang
tua untuk menyikapi adanya pengaruh faktor-faktor negatif yang terjadi pada
anak-anak, kecuali ....
A. mengenali anak serta perkembangan emosi dan
sosialnya
B. menciptakan lingkungan sosial yang kondusif
C. menekan faktor penyebab yang negatip
D. membiarkan anak berkembang sesuai dengan
karakternya
29. Orang yang merasa tidak dapat beraktivitas
dengan penuh akibat penyakit yang diderita, sehingga ia merasa tertekan dan
mudah marah. Akibat lebih jauh ia sulit bergaul. Faktor penyebab gangguan
sosial orang tersebut adalah ....
A. psikologi
B. lingkungan
C. fisik
D. ekonomi
30. Hukuman terhadap perilaku yang tidak baik
justru dapat menyebabkan perilaku yang lebih buruk lagi, apabila hukuman yang
diberikan tersebut ....
A. terlalu berat
B. terlalu ringan
C. sesuai aturan
D. kurang tepat
31. Salah satu penyebab timbulnya tekanan sosial
emosional yang berakibat pada perilaku anak kesepian dan murung adalah ....
A. konflik dalam keluarga
B. tawuran antar pelajar
C. melemahnya sopan-santun
D. kemiskinan
32. Salah satu upaya yang dapat dilakukan dalam
usaha pengembangan emosi dan peningkatan kemampuan sosial anak adalah ....
A. memfasilitasi pertumbuhan dan belajarnya
secara optimal
B. memberi kebebasan seluas-luasnya
C. membiarkan konflik dalam rumah
D. mengarahkan anak bersikap patuh
33. Kecerdasan emosi merupakan penentu
keberhasilan individu dalam kehidupannya. Pernyataan tersebut dikemukakan oleh
....
A. Plato
B. Peter Salovey
C. John Mayer
D. Goleman
34. Kemampuan untuk mengungkapkan dan memahami
perasaan, merupakan ciri-ciri kecerdasan emosi menurut pendapat ....
A. Goleman
B. Hurlock
C. Peter Salovey dan John Mayer
D. Plato
35. Pedoman yang perlu diperhatikan guru dalam pengembangan kecerdasan
emosi anak, kecuali ....
A. peraturan kelas diberlakukan secara ketat
B. kegiatan didasarkan atas kebutuhan dan minat
C. kegiatan bersifat holistik
D. memberikan kesempatan pada anak untuk
menyampaikan gagasannya
36. Bu Dewi mengajak siswanya untuk membuang
sampah pada tempatnya, setelah siswa-siswa mengupas jeruk. Hal tersebut
merupakan kegiatan dalam upaya ....
A. menerapkan konsep empati
B. melatih pengendalian diri
C. mengolah pengelolaan emosi
D. memberikan contoh yang baik
37. Pada waktu anak menangis ketika haus, dan
akan tertawa kembali ketika ibunya datang membawa botol minumnya, merupakan
bentuk sosialisasi anak dengan ....
A. lingkungannya
B. emosinya
C. psikologisnya
D. imajinasinya
38. Salah satu tujuan pembelajaran dalam dimensi pengembangan sosial
emosional anak sesuai dengan kurikulum yang berlaku dan sesuai pula dengan
pandangan para ahli adalah kemampuan untuk ....
A. melakukan hubungan dengan orang lain
B. belajar dengan coba dan ralat
C. belajar dengan meniru lingkungannya
D. belajar mengkondisikan emosi yang ada pada dirinya
39.
Keputusan profesional tentang
keberadaan anak dan pendidikannya yang didasarkan atas pengetahuan perkembangan
dan belajar anak, kekuatan, minat dan kebutuhan dalam kelompok.
Pernyataan tersebut merupakan
pengertian DAP menurut pandangan ....
A. Maurice
B. Al-Mabrur
C. Claudia Eliason
D. Kats
40. Prinsip pembelajaran berdasarkan DAP
menyatakan bahwa perkembangan dapat terjadi ....
A. dalam urutan yang relatif teratur
B. saling terkait satu dengan lainnya
C. secara bervariasi
D. secara kompleksitas
41. Rambu-rambu pengembangan masyarakat
pembelajar yang peduli dalam perancangan dan pengembangan kurikulum di TK
adalah ....
A. memahami setiap anak dengan baik
B. memperlakukan anak sesuai dengan martabatnya
C. memungkinkan pihak satu berkontribusi dengan
pihak yang lain
D. mengamati permainan spontan anak secara
berkelanjutan
42. Berikut ini adalah karakteristik program
sosial emosional berbasis DAP pada anak usia 4 – 6 tahun, kecuali ....
A. senang bermain dengan anak lain
B. menolong dan membela teman
C. dapat bertindak sopan
D. belajar membina persahabatan
43. Menurut prosedur pengembangan pembelajaran
tradisional, penyampaian materi, metode dan tujuan pembelajaran menekankan pada
harapan-harapan guru, sedangkan pembelajaran DAP lebih berorientasi pada ....
A. siswa untuk bereksplorasi
B. pengalaman belajar yang konkret
C. imajinatif yang menyenangkan
D. perkembangan yang khas
44. Pengembangan pembelajaran yang bersifat
multistimulus dan multisensoris adalah pembelajaran yang ....
A. dilakukan dengan berbagai kombinasi
B. lebih menekankan belajar untuk belajar
C. menitikberatkan pada pengembangan indra
tertentu
D. menggunakan berbagai rangsangan
45. Secara holistik pengembangan pembelajaran
dianggap berkualitas dan memenuhi kriteria ideal bagi anak TK apabila ....
A. anak belajar dengan gaya berbeda
B. anak belajar sesuai selera guru
C. bekerja sendiri-sendiri
D. belajar sesuai kematangan
46. Dalam pengembangan sosial emosional anak,
strategi guru yang sesuai dengan kebutuhan adalah ....
A. memilih peran sebagai kesanggupannya
B. memilih LATIHAN sesuai kematangannya
C. menyediakan ragam pilihan peran sesuai dengan
perkembangan anak
D. melakukan kegiatan sesuai dengan minat
47. Yang dimaksud dengan pembelajaran berbasis
tema adalah ....
A. pengalaman pertama pada anak
B. pendekatan pembelajaran didasarkan ide-ide
sentral tentang anak dan lingkungan
C. memungkinkan anak belajar berkelompok
D. menguasai keterampilan khusus
48. Berikut ini adalah karakteristik pembelajaran
yang berbasis tema, kecuali ....
A. menemukan cara-cara untuk melibatkan anggota
keluarga anak
B. memberikan pengalaman langsung dengan
objek-objek
C. membangun kegiatan sekitar minat anak
D. menyediakan pengalaman yang konkret
49. Memberikan kesempatan bagi anak untuk
mendokumentasikan dan merefleksikan tentang apa yang telah dipelajari merupakan
....
A. tujuan pembelajaran berbasis DAP
B. asas pembelajaran berbasis DAP
C. fungsi pembelajaran terpadu berbasis tema
D. prinsip pembelajaran terpadu berbasis tema
50. Mendukung perkembangan konsep anak merupakan
....
A. keunggulan pembelajaran terpadu berbasis tema
B. keunggulan pembelajaran berbasis DAP
C. kelemahan pembelajaran berbasis tema
D. kelemahan pembelajaran terpadu berbasis DAP
51. Jenis dan perilaku anak yang dikembangkan
melalui penjadwalan secara terus menerus, sehingga perilaku tersebut melekat
pada anak merupakan ....
A. pengertian pengembangan sosial-emosional
B. tujuan pengembangan sosial-emosional
C. asas pengembangan sosial-emosional
D. fungsi pengembangan sosial-emosional
52. Menyediakan suatu bentuk kegiatan yang dapat dijadwalkan secara
terus menerus untuk membentuk kebiasaan anak merupakan ....
A. fungsi pengembangan sosial-emosional
B. tujuan pengembangan sosial-emosional
C. prinsip pengembangan sosial-emosional
D. fungsi pengembangan sosial-emosional
53. Contoh kegiatan yang dilakukan anak TK yang
dapat dilakukan secara terprogram di sekolah adalah ....
A. berdoa sebelum dan sesuadah makan
B. menyiram bunga
C. mencuci piring sesudah makan
D. memberi makan binatang piaraannya
PETUNJUK: UNTUK
SOAL NOMOR 54 SAMPAI
60, PILIHLAH:
A. JIKA 1) DAN 2)
BENAR!
B. JIKA 1) DAN 3)
BENAR!
C. JIKA 2) DAN 3)
BENAR!
D. JIKA 1), 2), DAN 3) SEMUANYA BENAR!
54. Perasaan positif pada anak perlu dikembangkan
karena dapat ....
1) menumbuhkan rasa aman
2) meningkatkan kepercayaan diri
3) mementingkan diri sendiri
55. Ciri-ciri perkembangan sosial anak pada
periode prasekolah adalah ....
1) memilih teman untuk bermain
2) mengembangkan nilai-nilai sosial
3) selalu berusaha untuk berkomunikasi dan
menarik perhatian
56. Kemampuan sederhana yang harus dimiliki orang
tua dan guru dalam mengenali perilaku sosial emosional anak adalah kemampuan
....
1) mendekati anak dalam keadaan apapun
2) mengamati berbagai karakter emosi dan
perilaku sosial anak
3) merekam, mencatat, dan membuat prediksi
perbuatan yang akan menyertainya
57. Berikut ini adalah bentuk hubungan sosial
emosional anak yang dapat mempengaruhi aktivitas kehidupan anak, kecuali
....
1) menengok teman yang sedang sakit
2) gembira karena mendapat hadiah
3) menutup mukanya karena malu
58. Menurut Setiawan faktor-faktor yang
mempengaruhi perkembangan emosi anak adalah sebagai berikut ....
1) status sosial ekonomi orang tua
2) konflik dalam proses perkembangan
3) sebab-sebab yang bersumber dari lingkungan
59. Pendekatan holistik bagi guru dalam mengembangkan
sosial-emosional anak TK ....
1) setiap fokus pertumbuhan dan perkembangan
anak mempertimbangkan secara luas keterkaitan antara satu bidang dengan bidang
lainnya
2) berbagai dimensi perkembangan dan lingkungan
memberikan pengaruh dan dampak baik positif dan negatif pada anak
3) belajar sesuai kematangan
60. Contoh pemilihan kegiatan pembelajaran
berbasis tema adalah sebagai berikut ....
1) dalam menyajikan konsep, anak dapat terlibat
langsung
2) berhubungan dengan pengalaman nyata anak
3) kurikulum yang disajikan dapat mengembangkan
kemampuan bahasa, motorik, sosial-emosional dan kognitifnya
No comments:
Post a Comment